Rabu, 19 Maret 2014

LANGKAH-LANGKAH PEMBUATAN PROGRAM HELLO WORLD

   Tanpa basi-basi yang panjang kali ini saya akan memposting tutorial singkat cara membuat program aplikasi android sederhana untuk memenuhi tugas mata kuliah pemrograman mobile. Semoga bermanfaat, monggoh disimak dan silahkan berkomentar jika ada kekurangan dalam postingan ini.

1. Buka eclipse.exe setelah muncul tampilan seperti di bawah ini klik File -> New, kemudian pilih Android Application Project

2. Beri nama project helloworld kemudian klik Next > Next > Next > 
Seperti pada gambar-gambar di bawah ini
Setelah selesai klik Finish

3. Berikut tampilan awal program helloworld. Selanjutnya kita masukkan TextView sebanyak jumlah anggota kelompok, caranya klik TextView lalu seret ke atas jendela kerja program

    4. Selanjutnya masuk ke tahap coding dengan double klik pada TextView di dalam jendela kerja program, kemudian ganti textnya dengan NIM dan Nama Mahasiswa


    5. Tampilan di dalam jendela kerja program sudah menjadi list Nim dan Nama anggota kelompok tetapi masih ada beberapa peringatan, langkah yang harus dilakukan adalah:
      Klik tanda merah “Show list warnings for this layout”


      Kemudian klik “Suppress in Layout”, selanjutnya langsung OK
 
   6. Langkah selanjutnya Konfigurasi untuk menjalankan program pada virtual, Pilih Android Application kemudian tekan new, di sini saya beri nama genymotion dan arahkan pada project helloworld dengan klik browse
  

        Pada tab target pilih yang Launch on all compatible devices/AVD’s
        Tekan Apply kemudian pilih Run

    7. Selesai sudah, program helloworld kini telah berjalan di Genymotion dengan list NIM dan Nama-nama anggota kelompok

1 komentar:

  1. Mantab Vroohhh
    lihat juga Vrohh Blog gue
    http://loggate.blogspot.com/

    BalasHapus